Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

Contoh Pakaian Saat Interview Bebas Rapi Untuk Pria Formal

Pakaian Saat Interview

Pakaian saat interview bebas rapi pria formal adalah salah satu hal yang tak boleh diabaikan ketika akan mengikuti wawancara.

Pakaian untuk interview kerja haruslah dipersiapkan terlebih dahulu agar tidak pusing dan tergesa-gesa lagi mengaturnya saat mendekati masa interview.

Selain itu, dengan mengatur terlebih dahulu pakaian wawancara kerja yang akan kamu gunakan bisa memperbesar peluangmu diterima kerja.

Sebab tampilan berpakaian ketika waktunya renggang dan terburu-buru sangat berbeda. Bagi yang waktunya luas mungkin contoh pakaian formal yang digunakan lebih santai dan rapi.

Beda halnya dengan yang buru-buru, contoh baju formal yang dipakai biasanya akan sedikit kusut dan tidak sempurna. Bahkan kadang ada saja hal yang terlupakan.

Maka dari itu, demi memaksimalkan tampilanmu saat interview kerja, simaklah tips dan contoh pakaian bebas rapi untuk pria berikut ini.


Tips Pakaian Saat Interview Bebas Rapi Pria

  1. Pilih setelan jas, kemeja dengan dasi, atau kemeja saja
  2. Pada saat akan mengikuti interview, kaum pria hanya punya tiga opsi dalam hal berbusana, yaitu:

    • Menggunakan kemeja saja sebagai atasan
    • Setelan jas lengkap (kemeja, jas, dan dasi)
    • Menggunakan kemeja dan dasi

    Piilihlah yang paling cocok dengan gayamu dan bagaimana kamu ingin dipandang oleh HRD.


  3. Jika memilih menggunakan jas, wajib menggunakan dasi
  4. Apabila kamu memutuskan memakai jas, maka jangan lupa untuk melengkapinya dengan dasi. Ini akan membuatmu lebih sopan dimata HRD dan terkesan perfect.


  5. Samakan warna jas dan celana
  6. Jika hendak memakai jas, maka sudah seharusnyalah jika warna jas disamakan dengan warna celana.

    Jangan sampai kamu menggunakan warna berbeda sebab akan membuatmu terlihat konyol. Contoh pakaian yang baik seperti menggunakan jas dan celana berwarna hitam.


  7. Samakan warna sepatu dengan ikat pinggang
  8. Untuk mendapatkan kesan senada, sudah seharusnyalah menyamakan antara warna sepatu dan ikat pinggang.

    Apabila menggunakan sepatu berwarna coklat, maka sebisa mungkin gunakanlah ikat pinggang berwarna coklat.


  9. Hindari penggunaan pakaian bermotif banyak, berwarna cerah, dan jeans
  10. Untuk menghadiri interview kerja, sangat tidak disarankan menggunakan baju terlalu bermotif dan berwarna cerah seperti merah, ungu muda, kuning, dan sebagainya.

    Ini akan membuatmu terlihat main-main dan tidak serius mengikuti interview.

    Selain itu, hindari penggunaan pakaian atau celana berupa jeans saat akan interview. Memilih menggunakannya akan membuatmu terlihat tidak sopan di mata HRD.


  11. Gunakan jas yang berukuran cocok denganmu, jangan terlalu lebar atau sempit
  12. Penggunaan jas saat interview haruslah dengan ukuran yang cocok. Jangan sampai jas yang kamu gunakan terlalu lebar atau sempit.

    Menggunakan jas yang cocok jelas akan membuatmu terlihat lebih profesional dan tampan nggak ada obat. Tentu saja ini akan menari perhatian HRD untuk merekrutmu.


  13. Gunakan pakaian yang membuatmu merasa dan terlihat nyaman
  14. Ketika mengikuti interview menggunakan setelan jas lengkap, maka first impression kamu dimata HRD tergantung bagaimana kamu merasa nyaman di perusahaan tersebut.

    Jadi apabila saat interview kamu terlihat tidak nyaman. Tentu pihak HRD akan berpikir keras untuk menerimamu bekerja di perusahaannya.

    Jangan sampai cuma gara-gara jas yang tidak nyaman digunakan yang jadi penyebab kamu tidak diterima kerja yah gaes.


  15. Coba gunakan batik
  16. Untuk kamu yang bingung memilih menggunakan kemeja atau jas, bisa juga menjadikan batik sebagai alternatif.

    Gunakanlah batik dengan warna yang tidak terlalu mencolok dan padukan dengan bawahan celana panjang kain berwarna hitam.

    Kamu bisa meminta bantuan ke temanmu tentang rekomendasi baju batik seperti apa yang kiranya cocok untukmu.


  17. Gunakan aksesoris tambahan
  18. Agar lebih memaksimalkan ketampananmu, gunakanlah aksesoris tambahan seperti jam tangan atau kacamata klasik.

    Selain itu, pastikan kamu menggunakan ikat pinggang jika kamu ingin memasukkan bajumu ke dalam celana agar terlihat rapi.


  19. Tampil bersih dan wangi
  20. Bermodalkan style dan pakaian bagus saja tak cukup bro, kamu juga wajib tampil bersih dan wangi saat interview kerja.

    Selain membuatmu terlihat lebih tampan, profesional, dan berwibawa. Ini juga akan memperbesar peluangmu diterima kerja.


Tips Sebelum Interview Kerja Bagi Pria

  1. Cukur kumis dan janggut
  2. Wajah yang rapi dan bersih tentunya akan membuat HRD nyaman mewawancaraimu. Jadi untuk kamu yang berkumis dan brewokan, ada baiknya jika merapikannya terlebih dahulu sebelum wawancara. Kamu bisa mengikuti gaya Zac Efron, Nick Cannon, atau Channing Tatum.


  3. Potong rambut gaya klasik
  4. Sebelum mengikuti interview, usahakan kamu harus potong rambut terlebih dahulu biar kelihatan rapi dan profesional. Meskipun sepele, ini mencerminkan bahwa kamu peduli pada dirimu sendiri.

    Contoh gaya rambut klasik yang bisa kamu jadikan referensi yaitu Jamie Redknapp, Ryan Gosling, dan Jon Hamm.


  5. Gunakan tas kantor yang ramping
  6. Saat berangkat ke tempat interview, pastikan kamu tidak menggunakan tas punggung yah.

    Kamu bukan lagi pelajar atau mahasiswa yang hendak ke kampus, tetapi kamu adalah pribadi yang profesional dan siap memasuki dunia kerja. Gunakanlah tas kantor berbahan dasar kulit atau kain berwarna hitam.


Penutup

Demikianlah beberapa informasi lengkap tentang contoh pakaian saat interview bebas rapi untuk pria. Semoga bisa bermanfaat untuk teman-teman sekalian yang mau interview kerja.


Baca Juga : Pakaian untuk interview


FAQ Pakaian Bebas Rapi Interview Pria

Apakah interview harus memakai dasi?

Hindari menggunakan jas tanpa dasi dan menggunakan kaos pada bagian dalam jas. Ini akan membuat interviewer berpandangan negatif terhadapmu. Alangkah baiknya jika menggunakan kemeja, dasi, dan jas yang rapi.


Interview pakai baju apa?

Kemeja adalah pakaian formal yang cocok digunakan interview. Kamu bisa memilih menggunakan kemeja katun, sifon, dan sutra. Hindari penggunaan kemeja yang terlalu ketat karena akan terkesan seksi.


Bolehkan interview pakai kemeja pendek?

Untuk business shirt biasanya menggunakan lengan panjang, maka business semi formal menggunakan lengan pendek. Hindari menggunakan kemeja lengan panjang yang digulung karena akan membuatmu terkesan kurang sopan untuk wawancara kerja.


Bolehkah interview menggunakan jeans?

Ketika hendak interview kerja, sebaiknya gunakanlah pakaian yang berbahan kain. Sangat tidak dianjurkan wawancara kerja menggunakan pakaian atau celana jeans walaupun kamu melamar kerja di industri kreatif.


Sepatu apa yang digunakan saat interview?

Sepatu yang sangat dianjurkan untuk digunakan pada interview kerja adalah sepatu pentofel berwarna hitam.


Pakaian interview apakah harus hitam putih?

Pada dasarnya, ketika interview gunakanlah pakaian berwarna netral seperti warna hitam dan putih. Warna hitam akan memberikan kesan profesional dan membuatmu terlihat sangat memerhatikan penampilan. Sedangkan warna putih akan membuatmu terlihat berwibawa. Namun yang perlu kamu perhatikan adalah tidak menggunakan satu setelan warna itu secara keseluruhan. Maksudnya jangan gunakan warna hitam dari atas sampai bawah.


Apa yang disebut dengan pakaian formal?

Pakaian formal ialah pakaian yang digunakan untuk aktivitas atau kegiatan resmi seperti meeting, acara nikahan, bertemu kolega, dan pergi bekerja di kantor.


Apakah batik termasuk pakaian formal?

Iya, batik saat ini termasuk pakaian rapi dan formal.


Apa itu pakaian semi formal?

Semi formal maksudnya perpaduan dari pakaian canggih dan gaya yang lebih santai. Meski demikian, ini lebih kasual daripada kode pakaian formal seperti dasi hitam.


Formal itu seperti apa?

Formal maksudnya adalah kondisi yang cocok dengan peraturan yang valid atau saja. Bisa juga dimaknakan sebagai adat dan kebiasaan yang dianut serta berlaku.